PT.Asam Jawa Torgamba Berikan Bantuan Replanting Serta Bibit Varietas PPKS Kepada Petani Dusun Sulum
GaspoLNews.com|Labusel, Sumut - Dalam rangka mengimplementasikan Permentan No.18 Tahun 2021,PT.Asam Jawa menyerahkan berupa bantuan kepada petani yang berada di Dusun Sulum Desa Pangarungan Kecamatan Torgamba,Kabupaten Labuhanbatu Selatan pada Selasa (30/7).
Hadir dalam kegiatan tersebut Pj.Kades Pangarungan,Yusuf Bahri Nasution,Koord. BPP Torgamba,M. Guntur Harahap, Pengurus PPRS, Sugiyarto dan Perwakilan PT Asam Jawa, H.Ibnu Sahid, Pramadiansyah, Ahmad Widodo, Suhartono dan Julpahmi.
H.Ibnu Sahid mewakili PT.Asam Jawa pada kesempatan itu menyampaikan, Dengan pola kemitraan antara Perusahaan dan petani di sekitar perusahaan dapat meningkatkan kualitas petani dalam memberdayakan kelompoknya demi menunjang kesejahteraan keluarga,”Semoga dengan bantuan ini memberi dampak positif bagi perusahaan dan petani yang ada di sekitar perusahaan.” ujarnya.
Lebih lanjut H.Ibnu mengatakan,Bantuan yang diberikan kepada petani meliputi Replanting tumbang serempak,bibit varietas PPKS, pancang tanam dan penanaman sebagai implementasi dari permentan No.18 Tahun 2021 yang bertujuan untuk mendukung petani dan memberi kemudahan dalam akses pembiayaan, akses pengetahuan dan teknik budidaya hingga kebun dapat menghasilkan. “fasilitasi pembangunan kebun masyarakat sekitar yang telah tergabung dalam kelompok tani dan telah terdaftar dalam Surat Keputusan CPCL PT. Asam Jawa serta telah ditanda tangani Bupati Labusel,” ujarnya.
H.Ibnu juga sebagai wakil perusahaan mengucapkan terima kasih kepada BPP Torgamba,Pj.Kades Pangarungan yang telah memfasilitasi dan membantu kemitraan sejak awal hingga program ini terealisasi.
Sementara Yusuf Bahri Nasution selaku Pj.Kepala Desa Pangarungan dalam kesempatan itu mengucapkan terima kasih kepada pihak PT.Asam Jawa yang telah peduli terhadap petani yang berada di wilayahnya.Hal ini patut diapresiasi atas capaian pola kemitraan tersebut yang bermuara kepada peningkatan kesejahteraan masyarakat.”Kami sangat mengapresiasi kepedulian PT.Asam Jawa terhadap peningkatan kualitas petani yang ada di Desa Pangarungan, Semoga hal ini bisa berkelanjutan dan kedepannya dapat lebih meningkat lagi” ujarnya.
Penyerahan bantuan kepada petani di Dusun Sulum berjalan lancar dan sangat di respon positif petani setempat. (Red-TR.15)
(Sutrisno Atmaja)
Posting Komentar